Majene – Fakultas Teknik Universitas Sulawesi Barat secara resmi melaksanakan Pencanangan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Kegiatan ini digelar di Ruang Teater Universitas Sulawesi Barat, Kamis (16/10/2025), dan dihadiri oleh seluruh pimpinan fakultas, mulai dari Dekan, Wakil Dekan, para Koordinator Program Studi, dosen, tenaga kependidikan hingga mahasiswa.
Kegiatan dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan doa bersama, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Dekan Fakultas Teknik, Prof. Dr. Ir. Hafsah Nirwana, M.T., yang menegaskan pentingnya komitmen sivitas akademika Fakultas Teknik dalam membangun budaya kerja yang bersih, profesional, dan berintegritas tinggi.
Sesi sosialisasi dibawakan oleh Bapak Amrin S., S.IP, Auditor Muda Inspektorat Kabupaten Majene, yang memberikan pemahaman tentang strategi pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM serta langkah-langkah yang harus dilakukan oleh unit kerja perguruan tinggi.
Prosesi puncak kegiatan ditandai dengan pembacaan Ikrar Integritas oleh seluruh sivitas akademika Fakultas Teknik yang dipimpin langsung oleh Dekan, disusul dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh Dekan, Wakil Dekan, dan unsur pimpinan fakultas lainnya. Acara juga dirangkaikan dengan penyematan Pin Integritas, penayangan video Zona Integritas Fakultas Teknik, serta penyerahan Piagam Pencanangan Zona Integritas oleh Rektor Universitas Sulawesi Barat.
Kegiatan kemudian ditutup dengan sesi dokumentasi dan foto bersama seluruh peserta sebagai simbol komitmen bersama dalam membangun Fakultas Teknik Universitas Sulawesi Barat yang bersih, transparan, dan berintegritas.







